Akhir pekan rasanya menjadi waktu yang selalu ditunggu-tunggu oleh banyak orang. Baik yang masih sekolah, apalagi yang sudah bekerja. Setelah berhari-hari bergelut dengan aneka aktivitas yang menuntut tenaga maupun pikiran diperas, punya 1-2 hari untuk rehat sejenak dari semua itu pastilah amat membahagiakan.
Pertanyaannya, adakah yang tidak menyambut bahagia akhir pekan? Hmm, sayangnya sepertinya tetap ada. Siapa mereka? Para jomblo, salah satunya. Hihi. Meskipun tentu saja enggak semua jomblo, ya, kakaaaa... Jangan tersinggung dulu :p Saya bilang gitu karna saya juga jomblo, dan saya pernah tidak bahagia-bahagia amat menyambut akhir pekan.
Tetap senang sih saat akhir pekan datang. Hanya saja kadang merasa tidak bisa memanfaatkan akhir pekan dengan maksimal. Sementara banyak teman saya menikmati akhir pekan dengan pasangan mereka, saya yang jomblo hanya bisa kebingungan di rumah. Hihi. Kenapa? Mungkin karna saat itu saya bingung dan belum menemukan kegiatan untuk mengisi akhir pekan saya dengan status jomblo yang saya sandang.
Tapi itu masa lalu, kakaaa... Sudah tertinggal jauh di belakang. Oohh, berarti saya sudah engga jomblo lagi, ya?? Ya, masih lah! Kan prinsipnya tetep jomblo sampai akad *jiah* :D Iya, saya masih jomblo, tapi sekarang saya bisa menikmati akhir pekan dengan jauh lebih baik, karna saya sudah punya pilihan kegiatan untuk mengisi akhir pekan saya :)
Apa saja pilihan kegiatannya? Yuk, mari disimak :)
1. Membaca
Duh, kegiatan ini memang asli engga ada matinya, ya. Akhir pekan kok membaca? Bukannya bikin pusing? Ya bacanya jangan buku pelajaran dong, ah :D Baca saja buku-buku ringan -- novel, majalah, atau buku-buku nonfiksi ringan yang temanya kamu sukai. Kalau saya sih seringnya memilih novel :D
Asli lho, dengan membaca akhir pekanmu bisa sangat bermanfaat. Apalagi kalau musim hujan seperti ini. Bergelung dibawah selimut sambil membaca, ditemani cemilan dan teh hangat sungguh rasanya seperti surga *agak lebay* :D
2. Memasak
Ahaaa... Yang ini juga tidak kalah seru. Akhir pekan menjadi waktu yang sangat tepat untuk mencoba resep-resep simple yang bisa dengan mudah kita dapat di internet. Selain kita bisa memanfaatkan akhir pekan dengan positif, keluarga juga pasti turut senang saat masakan kita jadi. Hehe.
Saya lumayan sering memilih kegiatan ini di akhir pekan. Salah satunya adalah membuat pizza magic com yang super simple. Selain pizza, beberapa minggu lalu saya juga membuat nugget ayam untuk keponakan dan untuk saya bawa ke kost :)
3. Internetan
Waaahh, kalau ini sih sebenarnya engga hanya kita lakukan saat akhir pekan, ya. Siapa sih hari ini yang mampu benar-benar memisahkan diri lebih dari sehari dari internet? Sudah sangat jarang rasanya. Tapi, tetap tidak ada salahnya memilih internetan sebagai kegiatan untuk mengisi akhir pekan.
Setidaknya, pada akhir pekan kita bisa menggunakan internet dengan lebih maksimal untuk hal-hal yang bermanfaat. Atau jika kamu blogger seperti saya (malu sebenarnya menyebit diri sebagai blogger), akhir pekan tentulah menjadi saat-saat 'balas dendam' untuk bisa maksimal 'bermesraan' dengan dunia blogging :)
4. Berkumpul Dengan Keluarga
Terdengar mainstreem? Iya, sih! Tapi sejatinya pilihan kegiatan ini harus menjadi prioritas, menurut saya. Semakin dewasa, kegiatan kita semakin bertambah, orang yang kita kenal juga semakin banyak. Hal itu kadang membuat orang-orang terpenting dalam hidup kita, yaitu keluarga, semakin tersisihkan dari perhatian kita.
Maka, memilih berkumpul dengan keluarga saat akhir pekan tentu saja merupakan pilihan yang amat bijak. Mengobrol hal-hal ringan dengan ibu-bapak, main ke rumah kakak yang sudah pisah rumah, bermain bersama keponakan, dll.
Naaahhh, ternyata menjadi jomblo bukan berarti tidak punya banyak pilihan kegiatan, kan, di akhir pekan? Justru kalau punya pacar pilihannya alan jadi sangat sempit :)
Eh eh, tapi kata Pak Ridwan Kamil, jomblo itu nasib, single itu pilihan. Baiklah, sebaiknya kita ganti saja istilahnya dengan SINGLE :D
Yang single, apa pilihan kegiatanmu di akhir pekan kali ini??
Pertanyaannya, adakah yang tidak menyambut bahagia akhir pekan? Hmm, sayangnya sepertinya tetap ada. Siapa mereka? Para jomblo, salah satunya. Hihi. Meskipun tentu saja enggak semua jomblo, ya, kakaaaa... Jangan tersinggung dulu :p Saya bilang gitu karna saya juga jomblo, dan saya pernah tidak bahagia-bahagia amat menyambut akhir pekan.
Tetap senang sih saat akhir pekan datang. Hanya saja kadang merasa tidak bisa memanfaatkan akhir pekan dengan maksimal. Sementara banyak teman saya menikmati akhir pekan dengan pasangan mereka, saya yang jomblo hanya bisa kebingungan di rumah. Hihi. Kenapa? Mungkin karna saat itu saya bingung dan belum menemukan kegiatan untuk mengisi akhir pekan saya dengan status jomblo yang saya sandang.
Tapi itu masa lalu, kakaaa... Sudah tertinggal jauh di belakang. Oohh, berarti saya sudah engga jomblo lagi, ya?? Ya, masih lah! Kan prinsipnya tetep jomblo sampai akad *jiah* :D Iya, saya masih jomblo, tapi sekarang saya bisa menikmati akhir pekan dengan jauh lebih baik, karna saya sudah punya pilihan kegiatan untuk mengisi akhir pekan saya :)
Apa saja pilihan kegiatannya? Yuk, mari disimak :)
1. Membaca
Duh, kegiatan ini memang asli engga ada matinya, ya. Akhir pekan kok membaca? Bukannya bikin pusing? Ya bacanya jangan buku pelajaran dong, ah :D Baca saja buku-buku ringan -- novel, majalah, atau buku-buku nonfiksi ringan yang temanya kamu sukai. Kalau saya sih seringnya memilih novel :D
Asli lho, dengan membaca akhir pekanmu bisa sangat bermanfaat. Apalagi kalau musim hujan seperti ini. Bergelung dibawah selimut sambil membaca, ditemani cemilan dan teh hangat sungguh rasanya seperti surga *agak lebay* :D
2. Memasak
Ahaaa... Yang ini juga tidak kalah seru. Akhir pekan menjadi waktu yang sangat tepat untuk mencoba resep-resep simple yang bisa dengan mudah kita dapat di internet. Selain kita bisa memanfaatkan akhir pekan dengan positif, keluarga juga pasti turut senang saat masakan kita jadi. Hehe.
Saya lumayan sering memilih kegiatan ini di akhir pekan. Salah satunya adalah membuat pizza magic com yang super simple. Selain pizza, beberapa minggu lalu saya juga membuat nugget ayam untuk keponakan dan untuk saya bawa ke kost :)
3. Internetan
Waaahh, kalau ini sih sebenarnya engga hanya kita lakukan saat akhir pekan, ya. Siapa sih hari ini yang mampu benar-benar memisahkan diri lebih dari sehari dari internet? Sudah sangat jarang rasanya. Tapi, tetap tidak ada salahnya memilih internetan sebagai kegiatan untuk mengisi akhir pekan.
Setidaknya, pada akhir pekan kita bisa menggunakan internet dengan lebih maksimal untuk hal-hal yang bermanfaat. Atau jika kamu blogger seperti saya (malu sebenarnya menyebit diri sebagai blogger), akhir pekan tentulah menjadi saat-saat 'balas dendam' untuk bisa maksimal 'bermesraan' dengan dunia blogging :)
4. Berkumpul Dengan Keluarga
Terdengar mainstreem? Iya, sih! Tapi sejatinya pilihan kegiatan ini harus menjadi prioritas, menurut saya. Semakin dewasa, kegiatan kita semakin bertambah, orang yang kita kenal juga semakin banyak. Hal itu kadang membuat orang-orang terpenting dalam hidup kita, yaitu keluarga, semakin tersisihkan dari perhatian kita.
Maka, memilih berkumpul dengan keluarga saat akhir pekan tentu saja merupakan pilihan yang amat bijak. Mengobrol hal-hal ringan dengan ibu-bapak, main ke rumah kakak yang sudah pisah rumah, bermain bersama keponakan, dll.
Naaahhh, ternyata menjadi jomblo bukan berarti tidak punya banyak pilihan kegiatan, kan, di akhir pekan? Justru kalau punya pacar pilihannya alan jadi sangat sempit :)
Eh eh, tapi kata Pak Ridwan Kamil, jomblo itu nasib, single itu pilihan. Baiklah, sebaiknya kita ganti saja istilahnya dengan SINGLE :D
Yang single, apa pilihan kegiatanmu di akhir pekan kali ini??